Rabu, 30 November 2011

Profil, Biografi, Photo & Wallpaper Lionel “Messiah” Messi

Wed, Dec 23, 2009

Nama lengkap Messi adalah Lionel Andres Messi. Messi kecil dilahirkan di Argentina tepatnya di Rosario pada tanggal 24 Juni 1987. Walaupun bertubuh kecil, tapi kegesitan, kelincahan dan kelihaiannya menggocek bola membuatnya sangat bersemangat bermain bola dan posisi favoritnya adalah sebagai penyerang. Banyak pengamat bola yang menjuluki Messi sebagai titisan Maradona karena gaya permainannya yang mirip. Lihat photo – photo & wallpaper aksi Messi di bagian bawah artikel profil ini.
Pada awalnya pemain bertinggi badan 169 cm ini beraksi di klub Grandoli, klub asuhan Jorge Messi yang tak lain adalah ayahnya Messi. Newell’s Old Boys sebagai klub yang profesional sangat tertarik dengan talenta Messi. Keinginan Messi untuk menambah tinggi badannya sangatlah besar, sehingga terjadi kesepakatan antara Messi dengan klub sepakbola Newell’s Old Boys, bahwa dia mau pindah ke Newell’s Old Boys dengan syarat biaya hormon pertumbuhan untuknya ditanggung leh Newell’s Old Boys. Namun klub ini akhhirnya tidak sanggup membayar biaya terapi hormon yang mencapai 500.000 pounds perbulannya. Untunglah Barcelona segera menangkap potensi hebat Leo Messi dan menawarinya pindah ke Spanyol untuk bergabung bersama klub Katalan ini plus membiayai seluruh biaya terapi.

“Saya hanya butuh waktu kurang dari 10 menit untuk yakin bahwa dia memang seorang bintang masa depan.” ucap pelatih Barcelona B kala itu, Carles Rexach. “Sepanjang karir saya selama 40 tahun, tak pernah saya melihat seorang pemain yang benar-benar bertalenta. seseorang dengan pengetahuan sepak bola minim pun akan bisa menyadari kemampuan hebat messi.”
Bakatnya menarik perhatian dunia sewaktu beraksi bersama tim nasional sepak bola Argentina di Piala Dunia Remaja dan Barcelona pada tahun 2005. Pada tahun 2006 dia berhasil membantu Barcelona sebelum mengalami cedera dalam perlawanan perempatfinal menentang Chelsea di Liga Champions. Messi yang mempunyai tubuh yang agak kecil ini sangat lincah di atas lapangan dan kerap membuka ruang kepada rekan-rekannya yang memburu gol.
Prestasi Lionel Messi :
* * Bergabung dengan Barcelona ketika berusia 13 tahun pada 2000 dan bersinar dalam pertandingan yunior sebelum pelatih Frank Rijkaard membuatnya melakukan debut pada usia 16 tahun dalam pertandingan persahabatan melawan Porto pada November 2003.
* * Membawa Argentina ke masa kejayaan kompetisi Kejuaraan Yunior Dunia 2005 di Belanda, mencetak dua gol penalti dalam kemenangan 2-1 melawan Nigeria. Seperti halnya Maradona sebelum dia mengakhiri turnamen sebagai pemain terbaik dan pencetak gol terbanyak.
* * Beralih jadi kewarganegaraan Spanyol pada September 2005.
Mencapai Puncak
* * Melakukan debutnya bagi Argentina dalam pertandingan persahabatan melawan Hongaria pada Agustus 2005, lawan yang sama seperti yang dihadapi Maradona ketika melakukan debutnya saat ia berusia 16 ahun. Messi dikeluarkan dari lapangan kurang dari semenit sebagai pemain pengganti, karena menyikut pemain bertahan lawan, kemudian menarik kaosnya.
* * Adanya argumen birokrasi tentang apakah ia dapat dianggap sebagai pemain Uni Eropa membuat ia tidak dapat mendukung Barcelona dalam setiap pertandingan hingga Oktober 2005. Ia mencetak enam gol dalam 17 penampilannya ketika klubnya menang dalam kompetisi liga La Liga untuk kedua kali berurutan dalam dua musim.
* * Berlomba dengan waktu untuk tampil pada Piala Dunia 2006 dan bermain hanya pada bagian kecil dalam turnamen ini. Pelatih Jose Pekerman dikritik keras karena tidak mengeluarkannya dari kursi bangku cadangan, ketika Argentina kandas pada babak perempat final atas tuan rumah Jerman, setelah diadakan tendangan penalti.
* * Tidak tampil selama tiga bulan pada musim 2006-07 karena mengalami cedera tulang kaki kemudian mencetak gol hatrik secara brilian ketika melawan Real Madrid sehingga pertandingan berakhir 3-3 di Nou Camp, Maret.
* * Messi istirahat enam minggu karena cedera pada awal 2008, setelah otot kaki kirinya memar dalam laga Liga Champions melawan Celtic.
* * Membawa Argentina meraih medali emas di Olimpiade Beijing 2008 dan urutan kedua sebagai Pemain Terbaik FIFA 2008 setelah pemain sayap Portugal Cristiano Ronaldo, yang kemudian beralih ke Manchester United dan sekarang berada di Real Madrid.
* * Pada Mei 2009 ia menolong Barcelona menang dalam pertandingan final Liga Champions, mencetak gol kedua untuk kemengan 2-0 atas Manchester United sehingga klubnya juara untuk ketiga kali setelah kemenangan pada 1992 dan 2006.
* * September, Messi menandatangani perpanjangan kontrak dua tahun sehingga ia tetap di Barca hingga 2016.
* * Desember 2009, Messi meraih gelar Ballon d’Or & berhasil mengantar Barcelona meraih gelar Juara Dunia Antar Klub. Dan akhir tahun 2009 di tutup dengan satu lagi penghargaan untuk Messi, Pemain Terbaik Dunia FIFA.











Tidak ada komentar:

Posting Komentar